Jack Ma: Anda Akan Tetap Miskin Kalau Anda Tidak Memiliki Ambisi!
Kata siapa orang-orang besar punya jalan kesuksesan yang mulus? Jack Ma, pria asal Cina pendiri perusaan online terkenal di Asia bahkan dunia, "Alibaba.com" memiliki kisah begitu menarik saat ia memulai dan merintis usahanya.
Mengalami Penolakan dari Banyak Pihak!
Sebelum memutuskan memulai Alibaba, Jack Ma mengumpulkan 24 orang teman di rumahnya untuk meminta pendapat mereka. Dari 24 orang, 23 orang menyuruhku berhenti melanjutkan usahanya dengan berbagai alasan. "Mulai dari kenyataan bahwa aku tidak punya modal dan ketidak tahuanku soal internet".
Penolakan keras ini juga ditunjukkan oleh keluarga Jack Ma. Hal itu menjadi kejadian yang wajar, sebab pada tahun 1995 internet baru mulai berkembang di Cina. Belum ada yang bisa memprediksi bagaimana masa depan perusahaan yang menggantungkan diri sepenuhnya pada jaringan internet.
Hanya Didukung 1 Orang Teman!
Dari 24 orang teman yang datang ke rumah Jack Ma, hanya satu orang yang mendukungnya. Teman yang bekerja sebagai bankir itu mengatakan,
"Kalau kamu memang ingin melakukannya, coba saja. Kalau memang nanti semua tidak berjalan seperti yang kamu inginkan, kamu tinggal kembali ke hal yang kamu lakukan sebelumnya".
Ungkapan teman Jack-Ma itu lantas menimbulkan dampak dorongan yang begitu signifikan terhadap Jack-Ma, keesokan paginya ia memutuskan memulai bisnis dibawah naungan alibaba.com. Tanpa peduli pada orang-orang yang merendahkan idenya.
Apapun yang dihadapi seseorang, entah itu kegagalan atau suatu keberhasilan sebenarnya sudah merupakan pengalaman untuk menuju sukses. Aku harus melakukan hal ini sebaik-baiknya. Kalau tidak berhasil, aku harus kembali ke pekerjaanku yang dulu.
Hal lain yang membuatnya bertahan untuk tetap melanjutkan idenya adalah bukan karena keyakinannya pada kemajuan internet dimasa depan saja. Melainkan lebih kepada kepercayaannya bahwa ia akan mendapatkan sesuatu dari pengalaman ini.
Anda akan tetap miskin kalau anda tidak memiliki ambisi. Ambisi adalah keinginan untuk menjalani kehidupan seideal mungkin. Sebuah dorongan untuk mewujudkan impian-impian besar dalam hidup. Di dunia ini memang ada hal-hal yang tidak bisa dipecahkan, namun tidak ada satu hal pun yang tidak bisa diselesaikan. Kuatnya ambisi seseorang menentukan kesuksesannya di masa depan.BACA JUGA : Mumpung Masih Muda, Coba 6 Pekerjaan Yang Nggak Cuma Kasih Gaji Tinggi Tapi Meningkatkan Skillmu Juga